Cari Blog Ini

Minggu, 03 November 2013

Xperia S

Xperia S, smartphone pertama Sony setelah resmi mengakuisisi Erricson, Smartphone Flagship pertama Sony ini rilis kuartal pertama tahun 2012, yah meski tahun lalu tapi saat ini saya masih memilikinya :)), Xperia S adalah kakak tertua dari Xperia U dengan spesifikasi lebih tinggi, meliputi
1,5 ghz dualcore snapdragon s3, ram 1gb, internal 32gb tanpa tambahan kartu external, kamera 13mp, layar 4,3 inch. cukup membuat saya puas untuk menggenggam, menggunakannya sebagai kamera, gaming, dan berselancar di internet dengan lancar. sampai saat ini Xperia S masih mentok di Jellybean 4.1.2, meski demikian tapi para developers XDA berusaha membuat costom rom 4.2, 4.3 dan mungkin juga akan berusaha menghadirkan kitkat 4.4 untuk Xperia S, kita tunggu :D


Xperia S juga punya kembaran, namanya Xperia SL, dengan perbedaan hanya di clock frekuensi prosesor yang mencapai 1,7ghz namun tidak ada perbedaan lainnya

berbeda dengan Xperia U, LED bar Xperia S tidak bisa berubah warna, -_- entah lah, tapi tidak masalah, peforma dan bentuknya sangat membuat saya sayang padanya :D, Harga rilisnya dulu sekitar 5,4 juta, sekarang tiadak ada handphone barunya tapi untuk second harganya sekitar 2,8 sampai 3,4 tergantung kondisi, itu pun sangat langka

untuk tukang oprek xperia S bisa mengunjungi
http://forum.xda-developers.com/xperia-s/s-development

semoga terhibur



Tidak ada komentar: